Rabu, 08 Februari 2017

PROGRAM HAMIL DENGAN AKUPUNTUR


Bekasi, 8 Februari 2017

Berbagai upaya yang kami lakukan untuk dapat memiliki keturunan. hingga saat ini sih kami memang belum mendapatkan hasilnya, tapi kami tetap berharap suatu hari nanti Allah akan mengabulkan ikhtiar kami.

Teman kami ada yang menyarankan untuk ikut program akupuntur. Setelah banyak browsing sana sini, kami memutuskan untuk ikut program akupuntur di drg. Wahyuni Hartanto Halim (Akupunturis, shinshe, herbalis) yang lokasinya di JL. Kartini 4 dalam no 20A Sawah Besar Jakpus

Kami cek pertama kali, dengan membawa hasil tes dari Lab Pramita yang pernah kami lakukan saat program hamil di Omni. Dokter yuni adalah dokter yang sangat ramah, banyak memberi motivasi kepada kami. terutama saya yang notabene perempuan yang biasanya paling banyak disalahkan atas ketidaksuburan. Menurut beliau, jangan menghakimi diri sendiri. Berdasarkan hasil tes lab, kamu dan suamimu sama2 bermasalah. Jadi hilangkan rasa bersalah dan ketakutanmu dulu. Beliau juga menyarankan suamiku untuk mulai stop merokok dan mulai berolahraga lagi.

Suamiku sedikit phobia dengan jarum suntik. Jadi dia agak susah kalau diminta untuk ikut akupuntur. Yaa... oke, cuma aku yang mengikuti terapi akupuntur.

Jadwal akupuntur dilakukan sesuai praktek dokter. Pagi hari jam 6-11.30 setiap hari selasa, jumat dan sabtu. aku disarankan untuk 3 hari sekali terapi. tapi karena agak jauh tempat kami ke tempat praktek, aku minta cuma 1x seminggu terapi.

Awal pemeriksaan dokter meminta aku menurunkan berat badan (sama sih kayak saran dr. Caroline) minimal 10kg. Waaa.... agak berat juga ya, secara selera makanku agak meledak kalo pas laper. Dokter juga mengingatkanku kalau aku pernah tinggi gula darahnya. jadi, sebaiknya hindari makanan manis. Warning juga sih,.. baru tau kalo dokter Yuni agak galak kalo urusan larang melarang..

Sekitar 3 bulan aku mengikuti terapi sambil program juga di RS. Harapan Kita untuk ikut inseminasi. Tapi sayang, program ini belum ada hasil juga.

Walau program hamilku dengan cara akupuntur blm berhasil, setidaknya ikut akupuntur ini aku bisa menurunkan berat badan sekitar 8 kg. Itu tanpa diet ketat dan agak jarang olah raga juga. Mungkin kalau ditekuni bisalah jadi langsing, hihihi....


Next, aku pengen sharing program inseminasiku di RS Harapan Kita. Jangan lupa comment ya Guys...

Tidak ada komentar: